Rabu, 31 Desember 2014

Kapolda Jateng: Kebakaran Pasar Klewer karena Korslet

Kamis, 01/01/2015 03:34 WIB


Muchus Budi R. - detikNews



Solo - Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait kebakaran besar yang meludeskan Pasar Klewer, Solo. Kesimpulannya, penyebab kebakaran adalah hubungan pendek arus listrik atau korsleting yang terjadi di salah satu kios di Blok D.

Kapolda Jateng, Irjen (Pol) Noer Ali memaparkan tim Labfor yang diterjunkan untuk melakukan olah TKP di Pasar Klewer telah menyelesaikan tugasnya. Dari penyelidikan yang dilakukan disimpulkan bahwa titik api pertama berasal dari korsleting arus listrik.


"Akibat korsleting. Tim yang kami turunkan telah memeriksa panel listrik yang diduga menjadi awal titik api, yaitu panel listrik di lantai satu blok D. Tim menemukan sisa-sisa jelaga yang lebih gelap dibanding sisa api di lokasi lain," paparnya kepada wartawan di Solo, Rabu (31/12/2014).


Panel listrik tersebut diketahui telah dalam kondisi keropos dan kemasukan air hingga mengenai perangkat miniatur circuit breaker (MCB) yang terletak di dalam panel. Air itulah yang memicu terjadi korsleting yang kemudian menimbulkan titik hingga kemudian membesar dan menghanguskan pasar sentra batik terbesar di tanah air itu.


"Karena itu masyarakat tidak perlu lagi berspekulasi mengenai penyebab kebakaran. Tidak ada sabotase. Hasil penyelidikan juga diperkuat dengan berbagai yang telah kita amankan yaitu panel listrik, MCB, kabel, logam penyekat listrik serta kumparan tembaga," pungkasnya.




Mulai hari anda dengan informasi aneka peristiwa penting dan menarik di "Reportase Pagi" pukul 04.00 - 05.30 WIB hanya di Trans TV

(mbr/vid)


Ikuti perkembangan detik demi detik upaya pencarian AirAsia QZ8501 disini.






Foto Terkait












Sponsored Link


Twitter Recommendation



Redaksi: redaksi[at]detik.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar