Sejak pukul 19.00 WIB, Rabu (31/12/2014), beberapa ruas jalan menuju Malioboro sudah ditutup kepolisian. Arus lalu lintas di sekitar Malioboro seperti Jalan Mataram, Jalan Gandekan dialihkan. Kendaraan yang hendak masuk menuju Malioboro harus memutar melalui kawasan Kotabaru. Beberapa jalan seperti Jalan Senopati, Jalan KH Ahmad Dahlan, Jalan Reksobayan dan kawasan Alun Alun Utara juga ditutup.
Meski demikian tidak menyurutkan minat warga maupun wisatawan yang hendak merayakan malam pergantian tahun di jantung Kota Yogyakarta. Setelah pukul 21.00 jumlah orang datang juga semakin banyak.
Selain pedagang terompet, juga banyak pedagang kembang api. Hampir di setiap pinggir jalan terdapat pedagang kembang api.
Selain kawasan Malioboro, titik keramaian berada di Tugu Yogyakarta di Jalan Margo Utomo/Mangkubumi, simpang empat Kantor Pos Besar Yogyakarta atau kawasan titik nol kilometer, Alun Alun Utara dan Alun Alun Selatan.
Jalan menuju kawasan Tugu Yogyakarta dari arah timur atau Jalan Sudirman, dari arah barat Jalan Diponegoro dan Kyai Mojo sempat dialihkan. Bahkan menjelang pergantian tahun, pada pukul 23.00 WIB ditutup.
Tepat pukul 24.00 WIB, warga langsung menyalakan kembang api. Suara ledakan mercon dan percikan kembang api selama lebih kurang 30 menit terus mewarnai langit Kota Yogyakarta. Cuaca Yogya sejak sore hingga malam pergantian tahun cerah.
Hujan rintik-rintik baru turun sekitar pukul 01.00 WIB. Warga masyarakat pun mulai meninggalkan pusat-pusat keramaian untuk pulang kembali ke rumah.
"Situasi keramaian di kota Yogyakarta aman. Petugas dari kepolisian berjaga-jaga di semua tempat dan jalan," kata Kapolesta Yogyakarta, Kombes R Slamet Santoso di kawasan Malioboro.
Akhiri hari anda dengan menyimak beragam informasi penting dan menarik sepanjang hari ini, di "Reportase Malam" pukul 01.30 WIB, hanya di Trans TV
(bgs/vid)
Ikuti perkembangan detik demi detik upaya pencarian AirAsia QZ8501 disini.
Foto Video Terkait
Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar