Kamis, 01 Januari 2015

Cek Warganya, Konsulat Kehormatan Filipina Datangi Polda Jatim

Kamis, 01/01/2015 14:53 WIB


AirAsia Ditemukan


Imam Wahyudiyanta - detikNews






Surabaya, - Konsulat Filipina datangi Posko Santem Mortem Polda Jatim. Mereka ingin mengecek apakah ada warganya yang turut menjadi korban pesawat AirAsia QZ8501.

"Kami diutus embassy di Jakarta untuk mengeceknya karena data mereka ada nama korban yang diduga warga Filipina," kata Konsul Kehormatan Republik Filipina untuk Jawa Timur dan Bali Eddy Surohadi kepada wartawan di Polda Jatim, Kamis (1/1/2015).


Dua nama yang dicurigai WN Filipina itu adalah Siti Romlah dan Yasmin Santiago (16). Berdasarkan pengecekan, ternyata kedua nama itu merupakan WNI. Namun kedua nama itu memang berhubungan dengan WN Filipina.


"Siti Romlah adalah istri dari WN Filipina bernama Alejandro Santiago dan mempunyai anak bernama Yasmin Santiago," lanjut Eddy.


Alejandro, kata Eddy, memang WN Filipina tetapi istri dan anaknya berkewarganegaraan Indonesia dan tinggal di Pasuruan. Alejandro sendiri bekerja di Singapura.


"Kebetulan Alejandro hendak bertugas di Amerika. Sebelum berangkat, dia ingin ketemu anak dan istrinya, sekaligus mengajak mereka berlibur," kata Eddy.


Alejandro sebenarnya tahu sejak awal jika istri dan anaknya menjadi korban AirAsia, tetapi Alejandro tidak melapor ke kedutaan Filipina di Indonesia.


"Meski bukan WN Filipina, tetapi kami akan tetap membantu mengurus segala sesuatunya," tandas Eddy.




Simak perkembangan terbaru evakuasi korban Air Asia QZ 8501 di "REPORTASE TERBARU" TRANS TV, Pukul 11.00 WIB, 12.45 WIB, 14.00 WIB, 15.00 WIB dan 15.30 WIB.

(iwd/rvk)


Ikuti perkembangan detik demi detik upaya pencarian AirAsia QZ8501 disini.








Foto Video Terkait












Sponsored Link


Twitter Recommendation



Redaksi: redaksi[at]detik.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar