Jumat, 02/01/2015 15:02 WIB
Surabaya - Tim DVI hari ini berhasil mengidentifikasi 3 jenazah penumpang QZ8501 yaitu seorang pramugari dan 2 penumpang. Dalam identifikasi jenazah ini, ada 30 dokter yang dilibatkan.
"30 Dokter ahli dari Unair, UI, UGM," kata Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anas Yusuf dalam jumpa pers di Crisis Center AirAsia di RS Bhayangkara, Surabaya, Jumat (2/1/2015) siang.
30 Dokter itu terbagi masing-masing keahliannya sesuai elemen yang dibutuhkan oleh tim DVI Polri. Salah satunya seperti toxicology dan ontodologi dan sejenisnya.
"DVI adalah kegiatan identifikasi terhadap korban bencana dan dapat dipertanggungjawabkan secara hukum, menyangkut medical record yang bersangkutan," ujar Anas.
3 Jasad yang berhasil diidentifikasi hari ini adalah Grayson Herbert Linaksita, Khairunisa Haidar Fauzi (pramugari) dan Kevin Alexander Sutjipto.
"Sampai saat ini kami telah menerima 8 jenazah, terhitung tanggal 31 Desember 2 jenazah dan 1 Januari 6 jenazah," ujar Anas. Sebelumnya DVI telah mengidentifikasi jenazah Hayati Lutfiah dan menyerahkan kepada keluarga untuk dimakamkan.
Simak perkembangan terbaru evakuasi korban Air Asia QZ 8501 di "REPORTASE TERBARU" TRANS TV, Pukul 11.00 WIB, 12.45 WIB, 14.00 WIB, 15.00 WIB dan 15.30 WIB.
(vid/nrl)
Ikuti perkembangan detik demi detik upaya pencarian AirAsia QZ8501 disini.
Foto Video Terkait
Twitter Recommendation
Redaksi: redaksi[at]detik.com
Informasi pemasangan iklan
hubungi : sales[at]detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar