Kamis, 12 Februari 2015

Jokowi Batalkan Pelantikan BG, PD: DPR Harus Bisa Mengerti

Jumat, 13/02/2015 10:26 WIB


Danu Damarjati - detikNews


Jokowi Batalkan Pelantikan BG, PD: DPR Harus Bisa Mengerti




Jakarta - Presiden Joko Widodo telah meminta pertimbangan DPR untuk membatalkan pelantikan Komjen Pol Budi Gunawan alias BG sebagai Kapolri. Partai Demokrat menyambut baik keputusan ini.

"Kalau itu benar, maka itu sesuai harapan Partai Demokrat," kata Ketua Harian DPP Demokrat Syarief Hasan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (13/2/2015).


Syarief menilai ada aspek moral yang dipertimbangkan Jokowi dalam pembatalan pelantikan BG. Mantan Menkop UKM ini berpendapat akan bermasalah jika seorang tersangka kasus dugaan korupsi dilantik jadi Kapolri.


"Tentu‎ ada moral hazard di situ, masa tersangka mau dilantik," kata Syarif.


Syarief menyatakan penegakan hukum harus diiringi oleh nilai-nilai moral pula. Maka, meski pencalonan Komjen Budi sudah disetujui DPR, Demokrat berharap DPR bisa memahami pembatasan ini.


"Teman-teman DPR pasti akan mengerti," ujar Syarif.




Ikuti berbagai berita menarik hari ini di program "Reportase Sore" TRANS TV yang tayang Senin sampai Jumat pukul 15.30 WIB

(dnu/trq)






Foto Video Terkait








Sponsored Link


Twitter Recommendation



Redaksi: redaksi[at]detik.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar