Jumat, 13 Februari 2015

Politisi PDIP ini Masih Terus Dukung Budi Gunawan Jadi Kapolri

Sabtu, 14/02/2015 13:37 WIB


Prins David Saut - detikNews


Politisi PDIP ini Masih Terus Dukung Budi Gunawan Jadi Kapolri




Jakarta - Politisi PDIP Dwi ‎Ria Latifa menegaskan partainya tidak mungkin mengubah dukungan ke jenderal polisi selain Komjen Budi Gunawan. Budi dianggap sudah sah karena melalui proses politik di DPR.

"Sudah tegas dari awal, transparan semua, dari mendukung sejak awal, tak ada perubahan. Nggak mungkin dong tiba-tiba kita bilang kita dukung si A atau si B, tetap pada posisi seperti itu juga tolong dihargai," kata Dwi usai diskusi 'Simalakama Jokowi' di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (14/2/2015).


Dia memang memahami keputusan pengangkatan Kapolri sepenuhnya hak prerogatif dari Presiden Jokowi. Namun Jokowi, kata Dwi, diwanti-wanti agar tidak salah dalam mengambil langkah.


"‎Presiden mau memutuskan si A atau si B itu hak prerogatif Presiden. Bahwa PDIP tetap menegaskan, mengambil keputusan itu jangan sampai melanggar konstitusi dan UU," lanjut Dwi.


Dwi juga mengingatkan ‎dalam keputusan itu ada fungsi partai politik sebagai perwakilan rakyat di badan legislatif. Keputusan yang juga belum dibuat Jokowi dinilainya sebagai gaya meminimalisir resiko dari keputusannya.


"Saya rasa itu komunikasi beliau bahwa ini menyelesaikan persoalan dengan mengambil resiko terkecil. Saya rasa itu tapi ya kita tunggulah. Jangan lama-lama," ucap Dwi.




Indonesia jadi surga pelaku pedopilia dunia. Saksikan di program "Reportase Sore" TRANS TV Senin sampai Jumat pukul 16.45 WIB

(vid/mok)






Foto Video Terkait








Sponsored Link


Twitter Recommendation



Redaksi: redaksi[at]detik.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar