Rabu, 11 Februari 2015

Banjir Surut, Lalu-lintas di Jakarta Barat Kembali Normal

Kamis, 12/02/2015 09:38 WIB


Septiana Ledysia - detikNews





Jakarta - Banjir yang merendam wilayah Jakarta Barat membuat beberapa titik jalan tidak bisa dilewati. Namun, pagi ini beberapa jalan protokol yang sempat terendam banjir sudah bisa dilalui.

Menurut Kasat Lantas Polres Jakarta Barat, AKBP Ipung Purnomo, Jalan S Parman depan Mall Citraland maupun depan Kampus Trisakti sudah bisa dilewati kendaraan. Lalu-lintas terpantau sudah normal seperti biasa.


"Sudah bisa dilewati sejak kemarin sore. Saat ini sudah normal," terang Ipung kepada detikcom, Kamis (12/2/2015).


Ipung menambahkan, untuk kawasan Jalan Daan Mogot tepatnya di Rawa Buaya juga sudah bisa dilewati. Lalu-lintas terpantau padat.


"Semua sudah normal. Jalan Panjang depan Green Garden juga sudah bisa dilewati. Hanya jalan dari TL Puri menuju Karang Tengah yang masih terendam dan masih tidak bisa dilewati," tutup Ipung.




Ikuti berbagai berita menarik hari ini di program "Reportase Sore" TRANS TV yang tayang Senin sampai Jumat pukul 15.30 WIB

(spt/ndr)








Foto Video Terkait










Sponsored Link


Twitter Recommendation



Redaksi: redaksi[at]detik.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar